Demo tolak Pajak Bumi dan Bangunan ricuh di Bone, Sulawesi Selatan


Kericuhan terjadi ketika massa pengunjuk rasa yang menuntut pembatalan kenaikan pajak bentrok dengan aparat di Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan, Selasa, (19/08).

Sumber gambar, KOMPAS.COM/ABDUL HAQ YAHYA MAULANA T

Keterangan gambar, Kericuhan terjadi ketika massa pengunjuk rasa yang menuntut pembatalan kenaikan pajak bentrok dengan aparat di Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan, Selasa, (19/08).

Kericuhan terjadi di Kabupaten Bone, Sulawesi Selatan, saat ratusan mahasiswa dan warga yang menggelar aksi menolak kenaikan Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan Perkotaan (PBB-P2), bentrok dengan aparat kepolisian, pada Selasa (19/08).

Demo ratusan orang yang tergabung dalam Aliansi Masyarakat Bone Bersatu dimulai di depan Kantor Bupati Bone, pada pukul 14.00 Wita. Ketegangan meningkat sejak pukul 17.00 Wita, lantaran massa tidak kunjung ditemui oleh Bupati Bone, Andi Asman Sulaiman.

“Kami datang jauh-jauh ke sini, bahkan rela meninggalkan pekerjaan hanya untuk menyampaikan aspirasi. Tapi bupati dan wakil bupati tidak mau menemui rakyatnya. Di mana tanggung jawab mereka sebagai pemimpin?” kata koordinator aksi, Rafli Fasyah, sebagaimana dilansir dari Tribunnews.com.

“Seharusnya mereka berdiri di depan rakyat, bukan bersembunyi di balik aparat. Kebijakan yang mereka keluarkan sudah menyengsarakan, tapi saat rakyat protes justru tidak mau mendengar langsung,” tegasnya.



listgameindo.site

Left Ad Left Ad Left Ad Left Ad Left Ad Left Ad Left Ad Left Ad Left Ad Left Ad Left Ad Left Ad
Right Ad Right Ad Right Ad Right Ad Right Ad Right Ad Right Ad Right Ad Right Ad Right Ad Right Ad Right Ad